MURATARA SK-Rayakan Hari Kartini di Bulan Suci Ramadhan tentunya menambah kesakralan perayaan itu sendiri, untuk itu Berharap Berkah Ramadhan di Hari Kartini, Perempuan Bangsa (PB) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara) bagi-bagi takjil.
Pembagian takjil tersebut berpusat di Kelurahan Surulangun. Kecamatan Rawas Ulu. Kabupaten Muratara, pada rabu (21/04/2021).
Kegiatan Pembagian Takjil ini merupakan kegiatan PB (Perempuan Bangsa) Partai PKB dalam rangka memperingati Hari Kartini di Bulan Suci Ramadhan 1442 H. Hal itu di ungkapkan oleh salah satu Kader Partai PKB yang ikut mendampingi pembagian takjil yakni Anggota DPRD Muratara asal Partai PKB, Nahwani.
“Alhamdulillah, ini kegiatan merupakan kegiatan Perempuan Bangsa (PB) Partai PKB, selain ini Bulan suci ramadhan, hari ini juga merupakan hari bersejarah bagi Perempuan bangsa, yaitu Hari Kartini 21 April”,ungkap DPRD dari Partai PKB, Nahwani.
Dikatakan dia dalam hal ini tidak hanya di lakukan di Muratara namun Seluruh Indonesia.
“Ini kegiatan PB se-Indonesia termasuk di Muratara, hari ini kita dampingi Perempuan Bangsa Dalam pembagian takjil ini, alhamdulillah berjalan lancar dan semoga dengan pembagian takjil ini membawa berkah di Bulan Suci Ramadhan ini”,ujar Kader PKB ini.
Selamat hari Kartini untuk semua perempuan Indonesia, habis gelap terbitlah terang,ucapnya.
(Elda)