Sumateraklik.com-Pada momentum MTQ Tingkat Kabupaten Muratara ke-IX tahun 2024, Kecamatan Rawas Ilir berhasil meraih prestasi luar biasa sebagai Juara Umum 3 (tiga). Camat dengan penuh kebahagiaan menyampaikan rasa syukur dan terima kasih kepada semua official dan kafilah yang berupaya keras dalam momen bersejarah ini.
Pada malam ini (jum’at malam 8 maret 2024) MTQ Tingkat Kabupaten Muratara telah sampai pada tahap penutupan, yang mana MTQ ini telah berlangsung selama 5 hari sejak tanggal 4 maret yang lalu. Pada penutupan ini dilakukan pembagian hadiah kepada para juara.
Pada momentum ini, Kecamatan Rawas ilir berhasil meraih Juara umum lll dengan nilai 40. Hal ini merupakan peningkatan prestasi bagi Kecamatan rawas ilir, yang mana diketahui bahwa sebelumnya Rawas Ilir berada di peringkat VI.
Meningkatnya prestasi kafilah Kecamatan Rawas ini tentunya menjadi kebanggaan dan kejutan manis bagis Camat Rawas ilir.
“Alhamdulillah, tentunya bahagia dan bangga, kita tidak menduga juga akan prestasi yang dicapai ini, tapi berkat usaha kafilah termasuk juga official kerjasama dan kompak alhamdulillah kita berada diposisi juara umum tiga, meningkat dari tahun sebelumnya diposisi 6”,ungkap Camat Rawas Ilir, Husin.
Malam puncak MTQ ke-IX Tingkat Kabupaten Muratara tahun 2024 ini tampaknya menjadi malam keberuntungan bagi Camat Rawas Ilir, seolah terciprat madu, karena selain memenangkan Juara Umum 3, dirinya juga mendapatkan hadiah istimewa berupa paket umroh.
Menariknya, hadiah umroh tersebut seharusnya diperuntukkan Juara Umum 1. Namun, karena Camat Kecamatan Rupit telah menjadi Juara Umum 1 sebelumnya dan sudah menjalani umroh, hadiahnya dialihkan untuk kecamatan lainnya melalui undian antara juara umum ll dan juara umum lll yang dilakukan oleh Camat Rupit yang didampingi oleh Wakil Bupati.
Camat juga tidak lupa menyampaikan rasa terima kasih kepada pemerintah dan Camat Rupit yang memberikan reward istimewa tersebut.
“Terimakasih kepada Pemerintah Kabupaten dan Camat Rupit atas hadiah istimewa paket umroh yang telah diberikan. Prestasi ini tentunya menjadi semangat baru bagi masyarakat Kecamatan Rawas Ilir terutama bagi kafilah untuk terus berprestasi dalam berbagai bidang”,Tutupnya.
(Elda Elian Calav)