MUSIRAWAS – SK Bakal pasangan calon (bapaslon) Bupati dan Wakil Bupati Musi Rawas, Hj Ratna Machmud dan Hj Suwarti dengan jargon Ramah Berarti, resmi mengantongi Surat Keputusan (SK) model B1 KWK dari Gerindra dan PAN. Adapun SK dukungan Gerindra dengan Nomor 08-718/B1.KWK/DPP-GERINDRA/2020 tertanggal 5 Agustus 2020, ditandatangani Ketua Umum Prabowo Subianto dan Sekjen Ahmad Muzani.
Sedangkan dukungan PAN, nomor PAN/A/kpts/KU-SJ/303/VIII/2020 tertanggal 31 Agustus 2020, ditandatangani Ketua Umum Zulkifli Hasan dan Sekjen Edy Soeparno. Kemudian terbaru, dukungan dari Golkar dengan Nomor: 064/DPP/Golkar/VIII/2020 tertanggal 28 Agustus.
Dengan mengantongi SK dukungan Golkar (tujuh kursi), Gerindra (lima kursi) dan PAN (empat kursi), kandidat pasangan Ramah -Suwarti telah mencukupi syarat pencalonan dengan dukungan 40 persen dari 40 kursi di DPRD Mura alias 16 kursi. Tiga SK dukungan parpol tersebut sekaligus melenggangkan Ramah-Berarti bisa mendaftarkan diri untuk berkontestasi dalam perhelatan Pilkada Mura 2020.
“Perjuangan sudah dimulai, kami akan merebut kembali apa yang seharusnya mejadi milik kami. Kita butuh perubahan untuk musi rawas lebih baik. Mohon doa, dukungan serta suport moril dan materil untuk perjuangan bersama menuju perubahan Musi Rawas lebih baik,” ucap Balon Bupati Mura, Hj Ratna Machmud. (RLS)