MURA.SP. Bupati Musi Rawas Hj Ratna Machmud pimpin Rapat Pembahasan Tindak Lanjut Hasil Pemeriksaan UP2K Provinsi Sumatera Selatan Terhadap Rencana Pembangunan Jaringan Listrik di Kabupaten Musi Rawas, bertempat di Pendopoan Rumah Dinas Bupati Musi Rawas, Selasa (08/06/2021). Hadir Ketua TP PKK Musi Rawas Riza Novianto, Asisten I, Dishut Provinsi Sumsel, PLN UP2K Sumsel, MUP3 Lahat PLN, Kepala OPD Pemerintah Kabupaten Musi Rawas, dan Perusahaan di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Musi Rawas.
Bupati Hj Ratna Machmud menyampaikan, Ada 3 Desa di Kabupaten Musi Rawas yang perlu mendapatkan jaringan listrik yaitu Desa Harapan Makmur, Desa Sindang Layak, dan Desa Mukti Karya. Maka dari itu Pemerintah Kabupaten Musi Rawas meminta kepada PLN untuk menyalurkan listrik di Desa tersebut.
Dikarenakan jaringan listrik tersebut banyak melintasi perkebunan perusahaan, Bupati meminta Perusahaan dapat bekerjasama dalam pembangunan jaringan listrik untuk kepentingan masyarakat, “Kewajiban Pemerintah untuk memberikan fasilitas kepada masyarakat, ucap Bupati.
Bupati berharap, adanya rapat pembahasan ini dapat menemukan solusi dan jalan keluar yang baik untuk tuk kepentingan masyarakat. (*)